Jumat, 23 Oktober 2009

TIPS RINGAN MENGATASI SAKIT HATI

Siapa yang masih belum tahu apa itu sakit hati? Semua orang pasti pernah mengalami yang namanya sakit hati. Baik karena masalah pribadi, dengan keluarga, dengan teman maupun dengan pasangan. Sakit hati sangat berbahaya karena dapat merusak tali silaturahmi yang telah ada, bahkan dapat mengakibatkan permusuhan diantara sesama kita. Karena itu kita harus menghindari sakit hati itu. Berikut langkah langkah yang harus dilakukan apabila sakit hati :
1. Segeralah berwudhu (untuk Muslim), karena sakit hati disebabkan oleh hati yang galau dan hati yang galau disebabkan oleh syaithon yang terbuat dari api, maka api harus dipadamkan dengan air. Untuk non muslim dapat segera berdoa dan mengingat kepada Sang Pencipta agar sakit tenang.
2. Introspeksi diri. Bisa jadi sakit hati kita disebakan oleh kesalahan yang tak sengaja kita buat. Jadi kita jangan hanya menyalahkan orang lain atau kesal saat sakit hati, tapi kita melihat ke dalam diri kita dulu. Seperti kata pepatah, hargailah orang lain sebelum orang lain menghargai mu.
3. Memandang dari sudut pandang orang lain. Dalam hal ini kita harus melihat bahwa tak selamanya kita benar. Kadang kita harus melihat dari sudut pandang orang lain. Yaitu mungkin kita memiliki salah kata, ucapan atau perbuatan yang tak disengaja atau tak kita sadari. Dengan cara ini kita dapat mengerti penyebab sakit hati itu.
4. Senyum. Hadapi dengan senyuman seperti kata lagu dewa. Dengan senyum kita dapat menetralkan segala perasaan buruk yang ada dalam hati kita.

Demikian tips ringan dari kami. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar